Thursday, 22 November 2012

Ardy Galau

Gambar Ardy Galau (Tole)

Di saat gunda menghampiriku
Tiada sosok dirimu kan menemaniku
Karena Dirimu telah jauh berlalu
Seiring berjalannya waktu
Yang tersisa hanya kenangan
Yang tertinggal hanya harapan

Ku mencoba jalani hidup semana mestinya
Dan Mencoba melupakanmu
Tapi bayangkanmu selalu muncul

Ketika malam yang sunyi menghampiriku

Suara Melodi yang begitu Indah
mengingatkan ku kan keindahan parasmu
Ku hanya ingin kau tau
Betapa ku mencintaimu
Walaupun Kau telah Bersamanya
Tapi rasa cinta ini selalu ada untuk selamanya

By : Ardy Maha

Friday, 16 November 2012

"MAYA"

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
Ternyata kau yang ku anggap obat hatiku…
Ternyata bukan penawar namun racun berbisa
Kau yang ku anggap sempurna…
Tidak lebih baik dari para jahanam.
Dimana saat jiwa ini sedang bercinta dengan dilema ,
Sapaanmu meruntuhkan kegersangan akan yang namanya  harapan.

Jiwa ini menari genit……
Raga ini merasakan hujan di gurun pasir….
Indah dan Manis…..
Nikmat dan Bahagia…..namun semua itu hanya maya.

Bila aku tau……kau adalah sang penjahat cinta
Bila aku tau…..kau adalah sang pembuat luka
Maka kan ku jaga  hatiku dari jerat ranjaumu.

By: Newcantika

JIKA

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
Jika hanya jejak langkahmu yang tersisa
Maka aku hanya bisa mengenang kepergianmu.

Jika ada pelangi setelah langit menangis
Maka aku harap engkau kembali tersenyum .

Jika kau adalah bulan yang tak bisa kuraih
Maka biarkanlah bias cahyamu menerangi malamku.

Dan……..

Jika kau terlahir bukan untukku
Maka aku harus rela walau perih melanda.

By : Newcantika

Thursday, 15 November 2012

TOREHKAN LUKA DIHATI

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
Senja Tadi Menghantarku Dalam Gelap...
Menyeruak Waktu Menelusuri Liku-liku Perjalanan Kita.
Terdiam Sejenak.. Merenungi Yang Telah Terjadi...
Perlahan.. Terlintas Peristiwa Demi Peristiwa Yang Pernah Terbina..

Tak Terasa Butiran Itu Hiasi Pelataran Kamar Sepi...
Sesak Terasa Mengenang Semua...
Kau Racuni Aku Dgn Pengharapan...
Sehingga Diri Larut Dalam Penantian Panjang..

Engkau Yang Ku Dambakan Telah Jatuh Ke Dalam Pelukan Yang Lain.
Perih Mengingat Mu Pedih Mengenangmu.
Kau... PENOREH LUKA HATIKU!

By : She Deslee

Getaran Cinta

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
Berawal dari rasa kecewa antara kau dan aku
Tiada terduga ledekan serta candaan
mengantarkan kepada sejuta gelak tawa
terlupakan rasa kecewa yang kerap terjadi

wahai getar-getar cinta tunjukan bahagiamu
hadirlah dalam setiap detikku
hingga musnahkan luka hati yang tersakiti
merajut asa mewujudkan keinginan

dalam tangis pasti ada bahagia
dalam detak jantungku memacu hasrat tuk menggapai hatimu
agar berlabuh dalam getaran pesona indah diwajahmu
wujudkan keinginan tuk selalu dapat bersama

Getaran cinta tak mengenal jarak and waktu
kesetiaan hapuskan keraguan
saling mengerti seiring saling menerima
dalam penantian untuk saling setia

By : PunK-Error

Wednesday, 14 November 2012

Warning Main Hati

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
warning...
meninggalkan luka dan tangis
saat hati dipermainkan

warning...
saat hati ternodai
akan khianat tulusnya rasa sayang

warning...
kepercayaan untuk prilakunya
namun kecemburuan mengekang hidupku

warning....
Main hati....sakit yang didapat
kehilangan orang yang tersayang dan terkasih
Dalam kehati-hatian ku berharap
hati bukan mainan
hati melahirkan cinta dan kasih sayang

warning...
aku demi dia
namun dia demikian
sekian dan terimakasih

By : PunK-Error

Segenggam Rindu

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
kerinduan ini truss bergejolak
dalam mimpi-mimpi wujudkan keinginan
miliki pendamping mengarungi rasa suka dan duka
berbagi canda dan tawa mewarnai hari-hari sepiku

segenggam kerinduan awal meniti kebersamaan
menuju sejuta kerinduan menggapai angan
wahai insan yang memiliki cinta
hampiri rasa rindu itu hingga bahagia menjadi teman terbaikmu

berpacu dalam menjalani hidup
berontak dalam ketepurukan cinta
bangkit dari rasa kecewamu
wujudkan rasa sayang hingga senyum terindah hadirkan bahagiamu
Segenggam kerinduan menjadi gairah mengarungi hari-hariku

By: PunK-ErroR

Dilema Hati

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google
Berawal dari suatu kisah antara aku dan dia
Berjuta impian wujudkan kebahagiaan
Saling setia saling percaya
Berbaur menjadi satu tekad yang kuat

Tiada kesan dan pesan hanya goresan tinta merah
Menjadi coretan buruk pada lembaran putih
Dilema....oh dilema saat hati tertusuk sembilu tajam
Berdarah dan perih tiada terbendung

Dulu kau penyejuk hatiku kini duri dalam dagingku
Tak terbayang akan penghianatan cintamu
Setia Hati ini kini berubah menjadi dkebencian dalam hatiku
kebencian akan penantian panjangku yang kini sirna sekejap mata
kini yang tinggal hanya dilema hati
Yang berlahan sirna seiring waktu yang truss bergulir

By: PunK-ErroR

Salah Menempatkan Setia

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google

Setia itu indah jika menyatukan dua insan yang saling mencintai
Setia itu menyakitkan jika salah menempatkan rasa cinta
Rasa cinta akan seorang yang dinanti
Namun yang dinanti tak peduli akan arti sebuah kesetiaan


Tak guna sesal menghantui hari-hari
Sesal itu sebuah kebodohan
Tatkala kau tau rimbanya cinta tersiram noda
Bukannya Tuhan Adalah Penguat Jagat Raya?

Lalu Untuk Apa Sesal Masih Tetap Kau Pelihara..!
Usah Melihat Lembaran Usang Itu..
Biarkan Melayang Bersama Waktu..
Kebaikkan Masa Depan Akan Dia Yg Pantas Menjadi Pendampingmu..
Yang Benar Menghargai Tulusnya Pengorbananmu
Dan Bukan Semata Hanya Sekedar Memanfaatkan Cintamu
Sebatas Penghibur Lukanya Bersama Yg Lain

By : She Deslee

Terluka Kembali

Gambar Ilustrasi Penelusuran Google

bintang yg dulu bersinar dihatiku
kini redup dan akan padam seiring khianatnya hati
sulit untuk dibayangkan namun itulah kenyataan pahit
kenyataan akan pernyataan rasa ikhlas tuk menerimanya

Mimpi dan cita-cita yang dulu terikrar
sekejap sirna dihempas dusta tanpa sesal
Kini Luka itu kembali hadir dengan sejuta kesal
Hadir sebagai racun yang membunuh bahagiaku

Dalam tangis ikhlas ku berkata
Bahagiamu untuk pendamping barumu
Tak ada lagi ruang cinta dan sayang
Tuk hadirnya kau disisiku lagi

Noda yang kau torehkan diatas penantian panjang
Tlah memutuskan jembatan cinta yang sekian lama kita bangun
Selamat Tinggal Cinta....Selamat Jalan Kasih
Cinta yang sesungguhnya akan dapat kau rasakan
Saat berpisah dari seseorang yang engkau sayangi

By: PunK-ErroR